Monday, June 1, 2020

5 Tips Dasar Adobe Illustrator yang Setiap Pemula Harus Tahu!

Ilustrasi Tips Dasar Adobe Illustrator CC Pemula by Fade Design


Saat ini, sebagai orang yang berada di bidang desain grafis, pasti sebelumnya sudah mengetahui tentang software berbasis vector dari Adobe yaitu Adobe Illustrator. Atau pasti juga sudah ada yang sangat berpengalaman terhadap aplikasi ini.

Bersama dengan aplikasi Corel Draw, AI menjadi software berbasis vector yang paling direkomendasikan dan kali ini, kita akan bagi-bagi tips dasar untuk belajar Adobe Illustrator CC untuk pemula.

Penasaran apa saja? Yuk langsung!

5 Tips Dasar Belajar Adobe Illustrator CC 2020

1. Pahami dan Pelajari "Pen Tool"


Di awal, fungsi dari Pen Tool bisa dibilang cukup membingungkan, karena semua  bisa tergantung dari apa yang ingin kamu buat.

Tapi, kalau kamu sudah paham dan mengerti kegunaan dari Pen Tool, dijamin deh kamu bisa buat bentuk apa aja di Adobe Illustrator.

Walaupun di aplikasi ini, kalau kamu ingin membuat sebuah karya desain yang bagus di Adobe illustrator, tidak harus menggunakan Pen Tool. Ada banyak cara lain yang bisa kamu gunakan.

Tapi untuk di awal, pahami dan pelajari Pen Tool merupakan dasar dan salah satu yang utama untuk belajar Adobe Illustrator.

2. Terbiasa menggunakan "Pathfinder Tool"



Pathfinder tool merupakan salah satu fitur yang sangat disukai. Dengan tool ini, kamu bisa membuat sebuah bentuk baru dari bentuk-bentuk yang sudah ada.

Tool ini mempunyai beberapa opsi yang masing-masing mempunyai fungsi tersendiri.

Kalau kamu suka dengan flat design atau illustrasi dari bentuk-bentuk dasar, dijamin Pathfinder Tool ini akan membuat proses desain kamu jadi lebih cepat.

Baca juga: Cara membuat pattern atau pola di Adobe Illustrator

Pahami beberapa opsi dari Pathfinder Tool untuk membuat proses desain kamu menjadi jauh lebih cepat. Silahkan praktekan!

Kalau belum ada tab pathfinder, coba kamu ke tab Windows diatas trus pilih Pathfinder.

3. Eksplorasi warna



Banyak fitur yang ditawarkan oleh Adobe Illustrator ini bisa membuat banyak hal menjadi lebih mudah. Salah satunya adalah Swatch Libraries

Swatch Library ini sudah ada pada setiap versi AI dari yang lama sampai yang versi terbaru. Isi dari fitur ini seperti beberapa style gradient, skin tones, default pattern dan tekstur.

Caranya mudah, kamu tinggal klik Swatches panel, di drop down menu pilih "Open Swatch Library".

4. Eksperimen dengan "Clipping Mask"



Fitur Clipping Mask merupakan fitur favorit. Karena fungsi dalam memotong atau menutup bagian-bagian dari gambar ini sangat membantu sekali. 

Kamu bisa dengan mudah memotong, menutup atau "memasukkan" sebuah gambar yang besar ke bentuk yang lebih kecil. 

Sangat berguna kalau kamu punya desain pattern dengan resolusi yang besar dan ingin digunakan di bidang yang lebih kecil, kamu tinggal gunakan fitur "Clipping Mask" 

Fitur ini harus kamu ketahui dari awal dan sangat berguna karena bisa membuat pekerjaan kamu jadi jauh lebih cepat.

Caranya gampang, kamu tinggal letakkan dua objek yang ingin di satukan (seperti gambar diatas) - klik kanan - pilih Clipping Mask. 

5. Belajar "Save dan Export File"


Biasakan ketika kamu sedang mengerjakan sebuah karya desain, jangan lupa untuk save dulu filenya atau sering-sering save desainnya. 

Caranya sangat mudah, cuma dengan shortcut "Ctrl+S" atau pilih file di bagian kiri atas dan klik pilihan save.

Sementara untuk export, kamu harus tahu desain kamu dibuat untuk apa dulu. Misal, buat poster untuk dicetak, kamu bisa eksport ke ekstensi JPG atau PDF. Jangan lupa juga untuk mengubah dari RGB ke CMYK (kalau belum diubah)

Baca juga: Pengertian berbagai format dalam desain grafis

Practice makes perfect! Latihan terus


Sebenarnya ada banyak tips atau tools yang bisa membantu kamu belajar dasar-dasar Adobe Illustrator, tapi 5 tips diatas, merupakan dasar yang harus kamu kuasai dulu.

Selain itu, mengerti dan memahami setiap fitur hanya dengan teori sepertinya kurang efektif, kamu harus tetap melakukan latihan dan latihan.

Tidak ada yang menjamin kamu akan mahir Adobe Illustrator dalam jangka waktu tertentu, kecuali diri kamu sendiri. Jadi tetap semangat dan teruslah latihan.

Kamu punya tips yang lain? Silahkan share dikolom komentar ya. Jangan lupa juga untuk follow twitter dan facebook kita.

Terima kasih sudah membaca!

About the Author

Muhammad Fadhilah

Author & Editor

Art and Video Games

1 komentar:

  1. Adobe is used so much on film editing work, people must learn Adobe Photoshop since childhood

    ReplyDelete

 
Fade Design © 2015 - Designed by Templateism.com